Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pertamina 25K Women's Circuit Tantangan bagi Petenis Indonesia

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Acara ini terdiri dari temu-sapa dengan atlet tenis putri Indonesia serta pelatihan gratis untuk anak-anak usia 4-12 tahun yang diberikan oleh klub tenis andalan Indonesia diantaranya Jakarta International Tennis Academy, Sportama Institute, Mirai, Lucky Tennis Academy, dan Bunge Nahor Tennis Program. Acara ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi bibit baru tenis Indonesia.

"Sebagai Platinum Sponsor dari acara Pertamina 25K Women's Circuit, tentu kami bangga dengan prestasi tenis putri Indonesia di laga internasional dan ingin terus melihat para atlet membawa pulang medali bagi bangsa kita. Pertamina mendukung penuh upaya Pelti untuk memasyarakatkan olahraga tenis di Indonesia," kata VP Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fajriyah Usman.

Beberapa atlet tenis putri dari berbagai negara seperti Singapura dan Thailand bakal berpartisipasi dalam ajang Pertamina 25K Women's Circuit tahun ini. Ada pula petenis dari negara di kawasan Eropa seperti Inggris, Belanda,Rusia, Kroasia, dan Turki. Ikut pula berpartisipasi para petenis dari AS, Meksiko, Jepang, Australia, dan Selandia Baru yang akan memperebutkan posisi terbaik dan memperebutkan tempat bergengsi di ranking ITF. gma/S-2


Redaktur : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top