Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Persita Tangerang Atasi Bhayangkara

Foto : ANTARA/Fakhri Hermansyah

Selebrasi I Pesepak bola Persita Tangerang Muchamad Wildan melakukan selebrasi usai mencetak gol ketiga ke gawang Bhayangkara Fc pada pertandingan Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (28/8). Persita Tangerang menang dengan skor 3-2.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Persita Tangerang berhasil merebut tiga poin dengan mengalahkan tuan rumah Bhayangkara FC dengan 3-2 dalam laga lanjutan Liga 1 2022-2023. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (28/8), itu sempat tertunda karena lapangan tergenang air hujan akibat hujan lebat.

Hujan lebat mengguyur sejak menit awal pertandingan. Intensitas hujan bahkan tak menurun sedikit pun hingga 60 menit laga. Kondisi itu membuat bola sulit bergulir di lapangan. Para pemain pun merasa pertandingan sudah tak layak untuk dilanjutkan.

Pada menit ke-61, kapten kedua kubu akhirnya melayangkan protes kepada wasit. Kemudian, Heru Cahyono yang bertugas sebagai pengadil lapangan langsung berdiskusi bersama dua asisten wasit yang berada di lapangan.

Setelah berdiskusi selama beberapa waktu, Heru pun menyetujui usul kapten kedua tim. Ia memutuskan untuk memberhentikan pertandingan, lantaran banyaknya titik genangan air di Stadion Wibawa Mukti. Akhirnya, laga resmi dihentikan sementara di menit ke-62.

Saat penundaan terjadi, Bhayangkara tertinggal 1-2 dari tim tamu. Gol Bhayangkara dicetak oleh Youssef Ezzejjari dari titik putih di menit 31. Sementara itu, keunggulan Persita diraih lewat gol Ramiro Fergonzi dan Wildan Ramdhani di menit 24 dan 50.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top