Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
VARIA

Persepsi Operasi Katarak Menakutkan Mesti Dihilangkan

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JEPARA - Operasi katarak gratis bagi masyarakat yang tidak mampu diharapkan dapat mengurangi angka penderita katarak. Masyarakat juga diimbau untuk menghilangkan persepsi bahwa operasi katarak adalah sesuatu yang menakutkan, karena satu-satunya cara untuk sembuh dari katarak hanya dengan operasi.

"Pelaksanaan operasi katarak gratis sangat dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Jepara, khususnya mereka yang tidak mampu," kata Direktur PT Sido Muncul, Irwan Hidayat, didampingi mantan pebulu tangkis dunia, Harijanto Arbi, saat operasi katarak gratis bagi 35 penderita katarak di Rumah Sakit Graha Husada, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, Kamis (4/4).

Sido Muncul tahun ini menargetkan dapat melakukan operasi katarak 12 ribu sampai 15 ribu mata. Selain itu, juga menganggarkan operasi penyakit lain, seperti bibir sumbing, membantu rumah inggah, dan kanker. "Kami memberikan uang saku kepada mereka melalui yayasan," katanya.

Direktur RS Graha Husada, Henny Dyah Lisiana, mengatakan pihaknya mengapresiasi Sido Muncul menggelar operasi katarak gratis. Semula ada lebih dari 100 pasien yang mendaftar untuk operasi katarak gratis. Namun hingga tahap screening hanya ada 35 pasien yang memenuhi syarat untuk bisa menjalani operasi. Hal ini pun disebabkan oleh beberapa faktor seperti hipertensi dan gula darah tinggi. SM/E-3

Komentar

Komentar
()

Top