Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perkuat Layanan, SPMT Terima Operasi Empat Terminal Baru

Foto : Istimewa.

PT Pelindo Multi Terminal, subholding dari PT Pelabuhan Indonesia melakukan serah terima operasi di 4 terminal strategis, meliputi Sibolga, Tanjungpinang, Tanjung Balai Karimun, dan Bima, Senin (1/7/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Dewan Komisaris SPMT juga sangat menyambut gembira dengan bergabungnya keempat cabang ini, secara langsung disampaikan oleh Komisaris Utama SPMT Darwanto dalam kata sambutannya.

"Kepada seluruh jajaran Cabang Tanjungpinang, Tanjung Balai Karimun, Sibolga, dan Bima, kami mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung dalam keluarga besar SPMT. Dewan Komisaris sangat menyambut gembira dan berkeyakinan bahwa dengan bergabungnya keempat cabang ini, dapat memanfaatkan potensi bisnis dan dukungan hinterland pada cabang-cabang baru tersebut secara optimal sehingga dapat memaksimalkan kontribusi keempat cabang terhadap kinerja SPMT secara konsolidasi, selain itu akan semakin memperkuat SPMT dalam mencapai target kinerja yang telah ditetapkan oleh Pemegang Saham," bilang Darwanto.

Terkait itu KSOP Kelas III Kijang, Humaid Minabari menuturkan sambutan baiknya terhadap kegiatan serah operasi di 4 terminal strategis, dan salah satunya di Terminal Tanjungpinang oleh SPMT.

"Kami sangat mendukung, dengan koordinasi dan kolaborasi yang terpelihara selama ini dengan Pelindo, harapan kami setelah kegiatan Go Live di Tanjung Pinang ini, kinerja SPMT jadi semakin lebih baik lagi yang juga bermanfaat untuk peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat luas," harap Humaid.

Akselerasi Pelayanan
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top