Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perkembangan Pelatnas Atletik Mengesankan

A   A   A   Pengaturan Font

BOGOR - Cabang olahraga atletik terus mempersiapkan diri jelang SEA Games 2017 yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, bulan depan. Uji coba layaknya perlombaan diselenggarakan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) di Stadion Pakansari, Cibonong, Sabtu (22/7).

Usai uji coba pelatih atletik asal Amerika Serikat, Harry Marra, yang ditugasi menangani tim Indonesia, mengaku terkesan dengan perkembangan para atlet atletik Indonesia. Marra sendiri merupakan pelatih atletik papan atas yang ditunjuk oleh PB PASI sebagai konsultan. Kehadirannya diharapkan dapat mendongkrak performa para atlet.

"Banyak hal yang sudah kami lakukan. Pada Februari 2017, kami menjalankan sebuah program latihan dasar agar atlet bisa kuat dan fit secara fisik, seperti melakukan pemanasan dengan benar," ujar Harry. "Sekarang, mereka perlu mengasah teknik. Namun, ketika saya datang ke sini (Indonesia) lagi, para atlet semakin berkembang dan itu tentunya berkat kinerja para pelatih di sini juga," sambungnya.

Meski telah menunjukkan perkembangan, Harry mengimbau para atlet agar menjaga pola istirahat dengan baik. Hal itu merupakan kunci penting agar para atlet tidak kelelahan saat mengikuti perlombaan. "Mereka butuh istirahat. Setelah latihan berat, mereka hanya perlu berlatih secara ringan. Tujuannya supaya fisik mereka bisa pulih dengan baik setelah latihan," tandasnya.

Sebagai pelatih atletik, Harry menguasai 10 nomor, yakni lari 100 m, lompat jauh, tolak peluru, lompat tinggi, lari 400, lari 110 m gawang, lempar cakram, lompat tinggi galah, lempar lembing, dan lari 1.500 m.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top