Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perenang Italia Meraih Emas Gaya Bebas 1.500 M

Foto : MANAN VATSYAYANA / AFP

Quadarella berkompetisi di gaya bebas I Simona Quadarella dari Italia berkompetisi di final nomor renang gaya bebas 1500m putri pada Kejuaraan Akuatik Dunia 2024 di Aspire Dome di Doha, Rabu (14/2). Quadarella, perenang Italia ber­usia 25 tahun, memenangkan gelar dunia pertamanya di nomor renang dengan jarak terjauh di Gwangju, Korea Selatan pada 2019.

A   A   A   Pengaturan Font

DOHA - Perenang Italia, Simona Quadarella merebut kembali gelar juara dunia gaya bebas 1500 m di Doha. Di perlombaan lain yang berlangsung Rabu (14/2). Amerika Serikat mendominasi gaya punggung. Hwang Sun-Woo berusaha meraih gelar dunia pertamanya.

Quadarella, perenang Italia berusia 25 tahun, memenangkan gelar dunia pertamanya di nomor renang dengan jarak terjauh di Gwangju, Korea Selatan, tahun 2019. Saat itu perenang jarak menengah wanita yang dominan, Katie Ledecky, absen karena sakit.

Ledecky asal AS telah memenangkan setiap nomor 800m dan 1.500m di event besar sejak itu. Tapi dengan Ledecky melewatkan tampil Doha menjelang Olimpiade Paris, Quadarella meraih podium pertama.

Dia finis dengan catatan waktu 15 menit 46,99 detik, unggul 9,63 detik atas Li Bingjie dari Tiongkok. Perenang Jerman, Isabel Gose, di urutan ketiga. Tak satu pun finalis lainnya yang mencapai waktu 16 menit.

Hwang, perenang asal Korea Selatan berusia 20 tahun, memanfaatkan absennya pemegang rekor dunia David Popovici untuk memenangkan gaya bebas 200m putra.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top