Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Penyair Indonesia Menerima Anugerah Sastera Kemanusiaan dan Diplomasi Asean dalam Festival Penulis Sabah 2021

Foto : KJRI Kota Kinabalu
A   A   A   Pengaturan Font

KOTA KINABALU - Penyair dan tokoh media sosial Indonesia, Denny JA, dinobatkan sebagai penerima pertama anugerah kategori Sastera Kemanusiaan dan Diplomasi Asean 2021 dalam Malam Peresmian penyelenggaraan Festival Penulis Sabah (FPS) pada Jumat (12/3).

Denny JA mendapatkan anugerah tersebut karena karya sastra berupa puisi esai dan cerpen esai bertemakan kemanusiaan dan diplomasi. Melalui video yang dikirimkan dari Indonesia, Denny JA menyampaikan ucapan terima kasih atas penganugerahan tersebut dan berpesan kepada insan-insan penulis bahwa karya sastra kontemporer harus kritis dan peka dengan kondisi global dan mudah dipahami.

"Puisi tidak pernah mati karena kita, insan-insan penulis akan terus menghidupkan puisi," tutur Denny seperti dikutip dari laman kemlu.go.id, Senin (15/3).

Festival Penulis Sabah ini diselenggarakan pada 27 Februari hingga 27 Juni 2021 oleh Badan Bahasa dan Sastera Sabah (BAHASA) dan didukung oleh Gabungan Persatuan Penulis Nasional (Gapena), JKKNNS dan Komunitas Puisi Esai Indonesia.

Malam peresemian FPS dan penganugerahan ini digelar secara terbatas dengan penerapan SOP dan protokol kesehatan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top