Pengamat Sebut Indonesia Perlu Panglima TNI yang Paham Media Sosial
Pengamat militer dan intelijen Ridlwan Habib.
Jakarta - Pengamat militer dan intelijen Ridlwan Habib menilai kandidat Panglima TNI sebaiknya paham dengan dinamika terbaru di masyarakat seperti media sosial.
Ridlwan Habib di Jakarta, Rabu, mengatakan bursa kandidat pengganti Panglima TNI Hadi Tjahjanto mulai ramai diperbincangkan. Semua Kepala Staf berpeluang menjadi orang nomor satu di TNI.
"Kandidat panglima yang paling jago di media sosial, ini bukan soal sepele tapi menunjukkan bagaimana pimpinan TNI paham rakyatnya," kata Ridlwan.
Ridlwan mencontohkan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa yang sangat aktif di Youtube. Saat ini bahkan akun resmi YouTube TNI Angkatan Darat diikuti oleh 1 juta lebih subscriber dan sudah ada 2.800 video yang semuanya dikemas dengan baik.
Menurutnya dalam akun YouTube itu nampak sekali aktivitas KSAD) Andika Perkasa yang tidak hanya membina prajuritnya tapi juga menyapa rakyat.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Marcellus Widiarto
Komentar
()Muat lainnya