Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kasus Penembakan I Polda Berkoordinasi dengan Tim Densus 88

Penembakan Kantor MUI Diselidiki Keterkaitan Terorisme

Foto : ANTARA/Ilham Kausar

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto (depan) bersama jajarannya saat melakukan konferensi pers di depan Kantor MUI Pusat di Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (2/5/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Setelah memasang garis polisi, aparat langsung olah TKP. Menurut Komarudin, selain olah TKP, penyidik juga memeriksa saksi-saksi. Komarudin menjelaskan penyidik menemukan barang bukti sepucuk pistol, sedangkan pelaku penembakan dipastikan meninggal dunia.

Sebelumnya, tersebar informasi telah terjadi penembakan di Kantor Pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI) Menteng, Jakarta Pusat, yang dibenarkan oleh Sekjen MUI, Amirsyah Tambunan. "Belum diketahui motif penembakan tersebut," ujar Sekjen MUI Amirsyah Tambunan.

Dalam foto yang beredar terlihat sebuah pintu kaca pecah. Adapula foto yang memperlihatkan seorang pria berjaket hitam ditahan dengan posisi telungkup ke aspal oleh anggota polisi. Dalam foto lain, diperlihatkan sepucuk pistol warna hitam yang diduga digunakan untuk menembak. Kemudian, foto terakhir ada seorang pria yang tengah mendapat perawan medis karena luka di tangan.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top