Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Pemkot Cirebon Tanamkan Jiwa Entrepreneur Sejak Remaja

Foto : Dok. Pemkot Cirebon

Pemkot Cirebon Tanamkan Jiwa Entrepreneur Sejak Remaja

A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon menekankan pentingnya membangun mental entrepreneur sejak usia remaja, termasuk bagi kalangan pelajar di tingkat sekolah menengah atas (SMA).

Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati mengatakan, menanamkan mental entrepreneur sejak usia remaja memiliki dampak positif jangka panjang. Menurutnya, dengan ditanamkan mental entrepreneur di tingkat SMA bertujuan agar mereka memiliki perspektif lebih luas untuk menyiapkan masa depannya.

"Menumbuhkan jiwa wiraswasta atau entrepreneur memang diperlukan sejak usia sekolah. Event SAMA-RATHA DAY ini sangat baik untuk hal itu," kata Eti usai menghadiri event SAMA-RATHA DAY di SMA Santa Maria 1 Cirebon di Jalan Sisingamangaraja, Cirebon, dikutip Jumat (4/11).

Eti menjelaskan, SAMA-RATHA DAY dapat menjadi ajang untuk mengedukasi para pelajar agar memahami dan mengimplementasikan kemampuan berwirausaha.

"Mental untuk berwirausaha akan menjadi bekal mereka kelak. Sehingga akan banyak pilihan untuk menentukan masa depan, tidak hanya pekerjaan formal, tapi bisa juga dengan wirausaha," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top