Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemkab Lombok Upayakan Pemulangan Jenazah PMI Meninggal di Malaysia

Foto : ANTARA/HO-Sadrun

Istri dan keluarga korban Gafur Asal Kabupaten Lombok Timur, Provinsi NTB yang meninggal dunia di Malaysia diduga akibat peluru nyasar.

A   A   A   Pengaturan Font

MATARAM - Pemkab Lombok Timur berkoordinasi dengan Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk pemulangan jenazah pekerja migran Indonesia (PMI) bernama Gafur asal Desa Waringin, Kabupaten Lombok Timur yang meninggal diduga terkena peluru nyasar.

"Kami telah bersurat kepada BP2MI NTB terkait warga Lombok Timur yang meninggal dunia di Malaysia," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok Timur M Hairi di Mataram, Jumat (2/8).

Ia mengatakan korban berangkat secara non-prosedural,sehingga data di dinas tidak ada. Namun, pihaknya tetap melakukan upaya untuk memulangkan jenazah korban agar bisa dimakamkan di kampung halaman sesuai harapan keluarga.

Dari cerita keluarga, katanya, korban meninggal dunia akibat terkena peluru nyasar, namun pihaknya masih menunggu keterangan resmi dari pihak terkait.

"Tetap kami upayakan proses pemulangan," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top