Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemkab Bekasi Butuh 365 PNS

Foto : istimewa

Oded Supriyatna Yahya

A   A   A   Pengaturan Font

BEKASI - Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, membutuhkan 365 pegawai negeri sipil (PNS) yang nantinya akan mengisi kekosongan pada bagian-bagian tertentu.

Berkaitan dengan itu, akan ditentukan dengan pembukaan lowongan kerja calon pegawai negeri sipil (CPNS) dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Warga usia di bawah 35 tahun dapat mengikutinya.

"Itu sudah diajukan ke Kemendagri dan sudah sesuai dengan Permenpan-RB Nomor 36 Tahun 2018. Dan Itu akan dilakukan pembukaan tes Calon PNS pada Rabu (19/9)," kata Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan & Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Bekasi, Oded Supriyatna Yahya, di Cikarang, Senin (17/9).

Menurut dia, perincian kebutuhan CPNS itu terbagi menjadi dua golongan antaranya 157 orang pada formasi pelamar dan sisanya dikhususkan untuk tenaga honorer kategori II.

Itu dikarenakan pada 2016 hingga 2018 tercatat lebih dari 100 pegawai yang sudah pensiun. Sehingga banyak bagian pada dinas yang mengalami kekosongan personel terutama bidang pelayanan.

Dengan begitu pekerjaan yang sebenarnya bisa dilakukan dengan cepat, maka ini tentu saja tidak dapat berjalan sesuai rencana dan harus menunggu beberapa waktu untuk penyelesaian hingga tahap akhir.

"Pengajuannya telah kami sampaikan pada beberapa bulan lalu. Kami ajukan karena memang kami kekurangan personel, dapat dilihat di berbagai satuan kerja perangkat daerah. Banyak yang memang kerepotan karena kurang pegawai," katanya.

Ant/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top