Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemilihan Umum

Pemilu Thailand, Putri Raja Jadi Kandidat Perdana Menteri

Foto : SAKOLNAKORN/THAI NEWS PIX/AFP

PENDAFTARAN KANDIDAT PM - Pengurus Partai Raksa Chart memperlihatkan dokumen pendaftaran Putri Ubolratana sebagai kandidat perdana menteri Thailand di kantor Komisi Pemilihan Umum, Bangkok, Jumat (8/2).

A   A   A   Pengaturan Font

BANGKOK - Di luar dugaan, Putri Ubolratana Rajakanya Sirivadhana Barnavadi, anak sulung dari Raja Bhumibol Adulyadej yang telah wafat dan istrinya, Ratu Sirikit, mencalonkan diri sebagai perdana menteri dari partai politik Thai Raksa Chart. Kakak sulung Raja Thailand, Maha Vajiralongkorn, itu akan berhadapan Jenderal Prayut Chan-O-Cha yang diusung Partai Palang Pracharath pada pemilihan umum (pemilu) 24 Maret mendatang.

Pencalonan Ubolratana diumumkan oleh Partai Raksa Chart Thailand, partai besutan para loyalis keluarga mantan Perdana Menteri Yingluck dan Thaksin Shinawatra. "Majelis partai sepakat bahwa nama Putri Ubolratana, seorang yang berpendidikan dan berbakat, adalah yang paling cocok menjadi pilihan," kata pemimpin Partai Raksa Chart Thailand, Preechapol Pongpanich, Jumat (8/2).

Pemilihan umum ini akan menjadi yang pertama sejak pemerintahan militer Perdana Menteri Prayut Chan-O-Cha menggulingkan pemerintah sipil Yingluck-Shinawatra hampir lima tahun silam. Sejak saat itu, rezim Prayut mengubah konstitusi, memberangus oposisi dan pengkritik, hingga menempatkan sekutunya yang merupakan petinggi militer di seluruh puncak birokrasi.

Sementara itu, Yingluck dan Thaksin gencar berkampanye meski berada di luar negeri untuk mengasingkan diri menghindari hukuman di negaranya. Thaksin gencar membagikan pandangan tentang masyarakat dan ekonomi Thailand melalui podcast yang ia rilis tiap pekan, sementara Yingluck semakin rajin merilis foto kegiatannya.

Pencalonan Putri Ubolratana, 67 tahun, mengejutkan karena kemungkinan akan membuat rencana militer menjadi berantakan. Setidaknya, Ubolratana akan membawa politik Thailand ke arah babak baru. Sebab, ini kali pertama dalam sejarah Thailand ada keluarga kerajaan yang terlibat secara langsung dalam politik, dan mencalonkan diri jadi pejabat publik.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top