Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Pelestarian Lingkungan

Pemerintah Akan Terus Mengakselerasi Pengembangan Kendaraan Listrik

Foto : ANTARA/HO-KEMENKO PEREKONOMIAN

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bersamai Presiden Japan-Indonesia Association, Yasuo Fukuda di Jakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pemerintah Indonesia terus mengakselerasi pengembangan kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) dengan menetapkan roadmap pengembangan EV hingga 2030. Ditargetkan pada tahun 2030, produksi kendaraan listrik 600 ribu unit untuk roda empat dan 2,45 juta unit untuk roda dua.

"Dengan target produksi EV mencapai 600 ribu unit untuk roda empat atau lebih dan 2,45 juta unit untuk roda dua pada tahun 2030," kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto saat menerima kunjungan Presiden Japan-Indonesia Association (Japinda) Yasuo Fukuda, di Jakarta.

Menko Airlangga saat dikunjungi Presiden Japinda Yasuo Fukuda membahas mengenai upaya pengendalian perubahan iklim dan kerja sama pengelolaan lingkungan hidup.

Selain itu, keduanya juga membahas isu pengurangan emisi karbon, konservasi lingkungan, kerja sama pengembangan kendaraan listrik, kerja sama bidang infrastruktur, dan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sebagaimana keterangan Kemenko perekonomian di Jakarta, Sabtu (3/12).

Menko Airlangga seperti dikutip dari Antara, Sabtu (3/12) mengatakan dengan bisa dicapainya target produksi kendaraan listrik diharapkan mampu menurunkan emisi CO2 sebesar 2,7 juta ton untuk roda empat atau lebih dan sebesar 1,1 juta ton untuk roda dua.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top