Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I 70.113.618 Warga Divaksin Covid-19 Dosis Lengkap

Pembukaan Kegiatan Agama Berdasarkan Pedoman WHO

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Dante mengatakan varian terbaru Covid-19 yang bernama AY.4.2 saat ini sedang berkembang di Inggris hingga memicu gelombang baru. "Adanya varian baru saat ini, Delta dan Delta Plus, yang sudah berkembang di Inggris yaitu AY.4.2, itu adalah varian baru yang sedang berkembang di Inggris," katanya.

Ia mengatakan Kemenkes sedang berupaya mengidentifikasi segala potensi yang memicu kenaikan gelombang di berbagai negara. Sedangkan untuk menjaga agar kasus di dalam negeri tetap melandai, kata Dante, pemerintah tetap melakukan pembatasan mobilitas masyarakat.

Salah satunya adalah kebijakan dalam pengaturan hari libur nasional hingga PPKM. "Walaupun sekarang sudah mulai turun kasusnya, diharapkan masyarakat tidak euforia karena di beberapa tempat sudah kami identifikasi kasusnya agak sedikit meningkat dibandingkan dengan tempat-tempat lain," katanya.

Sebanyak 70.113.618 penduduk Indonesia telah menerima vaksin Covid-19 dosis lengkap, menurut data yang dilaporkan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 dihimpun hingga Rabu siang. Dari akumulasi jumlah tersebut, terdapat kenaikan jumlah penerima vaksin Covid-19 dosis kedua pada 983.496 orang.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top