Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Pembinaan SMK Terancam Gagal

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Rencana Kementerian Perindustrian (Kemenperin) membina 1775 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) hingga 2019 terancam gagal. Pasalnya, anggaran 828 miliar rupiah yang disiapkan untuk program dimaksud tidak kunjung diakomodir oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Sekretaris Jenderal Kemenperin, Haris Munandar menyebutkan, apabila tidak kunjung diakomodir akan sangat mengganggu program pemerintah guna meningkatkan mutu SMK di Tanah Air. "Tentu bila tak ada anggaran, otomatis program membina atau meningkatkan mutu SMK tidak berjalan. Kita berharap secepatnya diakomodir," ungkapnya dalam acara wisuda Politeknik APP di bawah asuhan Kemenperin di Jakarta, Selasa (14/11).

Haris menjelaskan, dengan anggaran tersebut, pemerintah berupaya menghasilkan SDM industri berkualitas sebanyak 1 juta orang pada 2019, sesuai rencana Presiden Joko Widodo. Tak hanya itu, anggaran tersebut untuk menggenjot mutu SMK di Tanah Air lantaran lebih dari 13.000 SMK yang ada, yang baru ideal hanya sekitar 10-15 persen dari jumlah tersebut.

Terkait itu, sambung Haris, Menteri Perindustrian berupaya menggunakan cara lain agar anggaran tersebut bisa terakomodir. ers/E-10


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top