Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pelni Medan Sebut KM Kelud Akan Jadi Hotel Terapung Selama PON 2024

Foto : ANTARA/Michael Siahaan

Kapal PT Pelni (Persero) KM Kelud bersandar di Pelabuhan Belawan, Medan.

A   A   A   Pengaturan Font

Adapun KM Kelud merupakan kapal dengan kapasitas penumpang maksimal 2.607 orang.

"Ini sudah dirapatkan semua pihak termasuk Pelni pada 21 Juni 2024. Intinya, Pelni siap mendukung kelancaran PON 2024," kata Biwa.

KM Kelud, dia melanjutkan, sudah berpengalaman menjadi hotel terapung. Sebelumnya, kapal tersebut pernah menunaikan tugas serupa saat penyelenggaraan MotoGP 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Nusa Tenggara Barat.

Nantinya, jika KM Kelud beroperasi sebagai hotel terapung di PON 2024, akan ada kapal pengganti yang melayani pelayaran rutin dari Pelabuhan Belawan, Medan

"Penggantinya kemungkinan KM Dorolonda. Namun, kepastiannya nanti tergantung keputusan Kemenhub," tutur Biwa.

PON 2024 akan dilaksanakan di Aceh dan Sumut pada 8-20 September 2024. Pesta olahraga multicabang nasional ke-21 itu nantinya akan dibuka di Aceh dan ditutup secara resmi di Sumut.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top