Pelni Berangkatkan 1.791 Penumpang dari Tanjung Priok di Puncak Mudik
Seorang petugas dari Pelni mengawasi KM Dorolonda yang mulai berangkat dari Pelabuhan Penumpang Tanjung Priok, Jakarta, Jumat.
Foto: ANTARA/ Muhammad HeriyantoJakarta - PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) memberangkatkan sebanyak 1.791 penumpang dari Pelabuhan Penumpang Tanjung Priok Jakarta pada puncak arus mudik Nata 2022l dan Tahun Baru 2023 yang jatuh padaJumat.
Jumlah penumpang tersebut terbagi dalam dua keberangkatan, yaitu KM Dorolonda pukul 10.00 WIB yang mengangkut 1.324 penumpang, dan KM Gunung Dempo terjadwal pukul 20.00 WIB yang mengangkut 467 penumpang.
Namun demikian, Kepala Cabang Pelni Tanjung Priok Nuraini Dessy, kepada Antara di Jakarta, Jumat malam, mengonfirmasi KM Gunung Dempo mengalami keterlambatan akibat cuaca yang tidak mendukung, yaitu kecepatan angin mencapai 70 knots.
"Kapalnya juga telat ini (KM Gunung Dempo), kecepatan angin sampai 70 knots, di update terus dari kapal. Cuaca luar biasa hari ini," kata Dessy.
Dia mengonfirmasi Pelni hanya menyediakan 9 unit kapal penumpang pada perayaan Natal dan tahun baru periode 18 Desember 2022 hingga 7 Januari 2023 di Pelabuhan Tanjung Priok.
"Pelni Priok melayani 9 kapal penumpang pada masa periode 18 Desember 2022 - 7 Januari 2023 dengan frekuensi keberangkatan sebanyak 18 Call," kata Dessy.
Dalam kesempatan ini, dia menegaskan penumpang berusia di atas 17 tahun wajib sudah melakukan vaksin dosis ketiga (booster), sedangkan, penumpang berusia 6- 17 tahun wajib sudah melakukan vaksin dosis 2.
Sebelumnya, pihaknya memperkirakan jumlah penumpang kapal di Pelabuhan Penumpang Tanjung Priok akan naik 40 persenyear on year (yoy)menjadi sekitar 6.500 penumpang pada momen perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.
Berita Trending
- 1 Tiongkok Temukan Padi Abadi, Tanam Sekali Panen 8 Kali
- 2 Cegah Jatuh Korban, Jalur Evakuasi Segera Disiapkan untuk Warga Sekitar Gunung Dempo
- 3 Ratusan Pemantau Pemilu Asing Tertarik Lihat Langsung Persaingan Luluk-Khofifah-Risma
- 4 Dharma-Kun Berjanji Akan Bebaskan Pajak untuk Pengemudi Taksi dan Ojek Online
- 5 Kasad Hadiri Penutupan Lomba Tembak AARM Ke-32 di Filipina
Berita Terkini
- Pekerja Sektor Informal dan Pertanian Masih Bergelut dengan Upah Rendah
- Tindak Tegas, KPK Segel Ruang Kerja Gubernur dan Sekda Bengkulu
- Inggris dan NATO Harus Unggul dalam Perlombaan Senjata AI
- Akhirnya Dua Pemain Muda Bali United Terpilih Jalani TC Piala AFF 2024
- Pemanfaatan EBT di Wilayah 3T Bisa Substitusi 3 Gigawatt Energi Kotor