Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pelaku Usaha Harus Kedepankan Isu Keberlanjutan

Foto : Istimewa.

Ilustrasi - Lingkungan yang sesuai dengan isu keberlanjutan.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pengembang perumahan harus makin cerdas mengembangkan bisnisnya terutama apabila segmentase pasar yang disasar ialah milenial atau keluarga muda. Sebab, milenial cenderung tertarik dengan konsep yang modern, kekinian dan sesuai dengan isu keberlanjutan yang sesuai dengan tren global. Di sisi lain, pemerintah juga terus mendorong terciptanya lingkungan yang asri dan hijau sesuai dengan prinsip SDGs (Sustainable Development Goals).

Salah satu yang sesuai dengan selera milenial ialah, Konsep Design Your Home, Your Way. Sudah ada pengembang yang menyediakan 57 hektar superblok SouthCity untuk cluster perumahan baru di dalam Fortunia Residences 2 dengan nama Fortunia Cove.

"Fitur ini memungkinkan konsumen terutama milenial untuk memilih semua fitur desain interior rumah mereka - mulai dari memilih warna lantai sampai dengan dinding kamar mandi,"ujar Direktur SouthCity, Peony Tang di Jakarta, Rabu (4/10)

Dia mengatakan, pihaknya memahami trend dan gaya hidup para milenial yang unik. Tak heran jika cluster sebelumnya yaitu Fortunia Residence 2 laku keras di pasaran. "Dengan memahami trend saat ini, kami menawarkan konsep Custom Homes, yang memberikan opsi memilih warna lantai sampai dengan tipe kitchen countertop dan dilengkapi dengan fitur smart homes. Untuk unit tipe Corner juga mendapatkan tambahan Attic yang sangat cocok dengan gaya hidup milenials," ujar dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top