Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pekerja Tewas Tertimpa Mesin RSUD Budhi Asih

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- Seorang pekerja ekspedisi tewas setelah mengalami luka cukup parah pada bagian kepala akibat tertimpa mesin sterilisasi untuk alat kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Budhi Asih, Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (24/10).

Menurut Direktur RSUD Budhi Asih, Ida Bagus Nyoman Banjar, saat dihubungi, peristiwa nahas ini terjadi sekitar pukul 09.00 WIB saat petugas ekspedisi tersebut hendak menurunkan mesin sterilisasi seberat satu ton dari truk pengangkut.

"Kecelakaan kerja hari ini saat penyedia alat kesehatan mau mengantarkan barang, dalam hal ini alat steril dari CSSD (Central Sterile Supply Departement). Jadi, saat dari truk mau diturunkan dan dibawa ke lantai empat untuk dipasang disana," ucap Ida.

Ida menduga kejadian tersebut terjadi saat pekerja itu menurunkan mesin dengan beban seberat satu ton mengunakan forklift dan tiba-tiba mesin sterilisasi itu langsung jatuh menimpa korban.

Dikatakan Ida, kecelakaan kerja ini bukanlah tanggung jawab pihaknya, lantaran kajadiannya sebelum mesin itu terpasang di lantai empat RSUD Budhi Asih, sehingga seluruhnya masih tanggung jawab pihak penyedia. "Proses dari toko atau pabrik sampai ke sini dan 'terinstal' (terpasang) itu tanggung jawab penyedia, kalau sudah 'terinstal' dan diuji coba hingga siap pakai, baru itu tanggung jawab kami," kata Ida. Ant/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top