Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pawai Obor Bakal Jadi Penekanan Promosi AG

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pawai obor Asian Games (AG) yang akan berlangsung mulai 15 Juli akan menjadi penenakan promosi pesta multi-cabang olahraga tertinggi di Asia itu ke seluruh wilayah Indonesia.

"Pawai obor akan menjadi bagian dari promosi ke daerah-daerah yang bukan sebagai penyelenggara Asian Games. Itu termasuk dalam penekanan promosi sebesar 70 persen setelah Piala Dunia 2018," kata Ketua Panitia Penyelenggara AG (INASGOC), Erick Tohir di Jakarta, kemarin.

Erick menjanjikan berbagai kegiatan yang dapat diikuti masyarakat di titik-titik yang menjadi lintasan pawai obor AG. "Kuncinya pada partisipasi masyarakat. Tanpa partisipasi itu, promosi tidak akan berlangsung baik, apalagi keamanan. Kami akan melibatkan semua pemilik bakat kreatif terbaik di Indonesia untuk ikut dalam upacara pembukaan," kata Erick yang juga menjabat sebagai Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) itu.

Meskipun pengambilan api obor AG di India akan bertepatan dengan final Piala Dunia 2018, Erick mengaku tidak khawatir dengan promosi pawai obor yang akan melintasi 18 provinsi di Indonesia itu.

"Tidak apa-apa karena dari India sampai sini juga perlu waktu mungkin sampai hari berikutnya. Kami akan tetap jalan untuk promosi pawai obor AG karena India juga bukan negara yang populer dengan sepak bola," kata Erick tentang pengambilan api obor Asian Games pada 15 Juli yang juga bertepatan dengan final Piala Dunia 2018 di Russia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono, Antara

Komentar

Komentar
()

Top