Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Patut Ditiru! "Plogging" (Pungut Sampah Sambil Jogging) Jadi Tren di Kalangan Anak Muda di Tiongkok

Foto : Xinhua/Weibo
A   A   A   Pengaturan Font

YINCHUAN - Memungut sampah saat jogging (plogging) telah menjadi tren kewajiban sosial yang signifikan di antara beberapa anak muda yang sadar lingkungan di Tiongkok.

Xu Jia, 35 tahun, dari Yinchuan, Ibu Kota Daerah Otonomi Ningxia Hui, Tiongkok barat laut, melihat poster kegiatan plogging ini pada 2019 lalu dan segera memutuskan untuk bergabung.

Plogging mengacu pada tindakan memungut sampah saat jogging. Ini adalah portmanteau (kata baru yang terbentuk dari hasil penggabungan dua atau lebih kata atau bagian kata sehingga dihasilkan arti gabungan dari dua kata pembentuknya, red.) dari istilah dari Swedia plocka upp yang berarti 'mengambil' dan jogging.

Dengan tas, sepasang sarung tangan atau pinset, para pelari beruapa "memperindah" jalur larinya sekaligus membakar kalori ekstra. Praktik ini membantu menanamkan tanggung jawab sosial, terutama di kalangan anak muda.

Putra Xu, seorang siswa kelas satu, sekarang berlari untuk memungut sampah setiap kali dia melihatnya saat ia berada di luar ruangan. "Anak saya peduli lingkungan. Mungkin ini keuntungan terbesar kami dengan ikut plogging," ujar dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top