Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pasukan Thomas dan Uber Dikukuhkan

Foto : ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira

Ricky Soebagdja

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sebanyak 20 anggota Tim Thomas dan Uber dikukuhkan, Rabu. Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) menjelaskan, 20 pemain terdiri dari sepuluh atlet putra dan sepuluh atlet putri untuk berkiprah di ajang Piala Thomas dan Uber 2024.

Dilansir dari keterangan resmi PP PBSI, Rabu, pemilihan 20 pemain yang jadi kontingen Merah Putih ini sudah didasarkan pada hasil diskusi dengan para pelatih dan analisis performa pemain selama ini.

"Ini juga berdasarkan hasil diskusi dengan Christian Hadinata" kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Ricky Soebagja. Ini didapat dari keseharian di pelatnas, kondisi terbaru, hingga performa di beberapa pertandingan terakhir.

Nantinya, tim Merah Putih akan l persiapan sebelum berkiprah di Chengdu, Tiongkok 27 April-5 Mei. Untuk tim Thomas, Indonesia menurunkan kekuatan mulai dari Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Alwi Farhan yang akan bersaing di nomor tunggal.

Sedangkan untuk nomor ganda, Indonesia dipastikan akan diperkuat oleh Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Bagas Maulana, Muhammad Shohibul Fikri, Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top