Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pasca Dikritik Beberapa Pembalap MotoGP Saat Tes Pramusim, Sirkuit Mandalika akan Diaspal Ulang Jelang Pertamina Grand Prix of Indonesia

Foto : Instagram/motogp

Sirkuit Mandalika

A   A   A   Pengaturan Font

Tes pramusim MotoGP pada 11-13 Februari 2022 di Sirkuit Mandalika sudah selesai. Adapun keluhan dari beberapa pembalap salah satunya terkait permukaan lintasan yang ada di sirkuit yang berlokasi di Lombok tersebut.

Selama tes pramusim, para rider banyak memberikan masukan terkait sisi keamanan di beberapa area yang perlu ditingkatkan lagi di Sirkuit Mandalika. Ini tentu menjadi hal penting agar sirkuit ini sudah lebih baik lagi saat menjadi tuan rumah MotoGP yang bertajuk Pertamina Grand Prix of Indonesia pada 20 Maret mendatang.

Federation Internationale de Motocyclisme (FIM) yang mengawasi homologasi trek, Dorna Sports, dan Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) telah berkoordinasi terkait pembenahan sirkuit ini. Sehingga, Sirkuit Mandalika akan diaspal ulang di beberapa bagian.

"Pemilik sirkuit ITDC telah menyetujui penilaian dan permintaan FIM. Hal ini menunjukkan tingkat dukungan dan komitmen tinggi mereka yang tinggi terhadap olahraga tersebut," dalam rilis yang dikeluarkan MotoGP, dikutip Rabu (16/2).

Adapun bagian yang akan dilapis ulang aspalnya yakni sebelum tikungan 17 hingga setelah tikungan 5. ITDC memastikan aspal yang digunakan memenuhi standar MotoGP.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top