Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Para Senator Demokrat yang Memilih Deregulasi Bank 2018 Mengaku Tidak Menyesal

Foto : Getty Images/Anna Moneymaker

Senator Partai Dmeokrat dari negara bagian Colorado, Michael Bennet, berbicara kepada wartawan, baru-baru ini.

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON DC - Para senator dari Partai Demokrat di Senat yang memilih mendukung deregulasi perbankan 2018, yang kini dikaitkan dengan kegagalan sejumlah bank di Amerika Serikat (AS), baru-baru ini mengagaku bahwa keputusan mereka saat itu sudah tepat. Pengakuan itu menandai perpecahan di dalam partai ketika anggota lain berusaha untuk menerapkan kembali undang-undang setelah Silicon Valley Bank (SVB) dan Signature Bank bangkrut.

Fakta-fakta kunci

Dilansir oleh Forbes, Senator Demokrat dari Colorado, Michael Bennet, Angus King dari Maine, serta Jeanne Shaheen dan Maggie Hassan dari New Hampshire, semuanya mengatakan kepada Politico bahwa mereka tidak menyesali keputusan mereka untuk memilih bersama Partai Republik kala itu dalam menyetujui pembatalan peraturan yang diterapkan sebagai bagian dari Undang-Undang Dodd-Frank yang disahkan setelah krisis perbankan tahun 2008.

"Saya memilih RUU yang merupakan kompromi bipartisan," kata Bennet kepada Politico, sementara Shaheen menyalahkan keruntuhan SVB pada "manajemen yang sangat buruk" sehingga "Anda tidak dapat memperbaikinya dengan peraturan apa pun".

Keempat senator itu termasuk di antara 16 anggota Partai Demokrat yang memilih dengan Partai Republik untuk mengesahkan undang-undang 2018, yang membebaskan bank kecil dan menengah seperti SVB dan Signature dari stress test reguler dan standar likuiditas dan modal.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top