Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pacu Daya Saing SDM, Perusahaan Teknologi Luncurkan Fitur Biaya Pendidikan

Foto : Istimewa.

PT JULO Teknologi Finansial (JULO), perusahaan teknologi asal Indonesia, menjadi pionir layanan kredit di bidang edukasi dengan meluncurkan fitur Biaya Pendidikan.

A   A   A   Pengaturan Font

Kemunculan fitur Biaya Pendidikan dari JULO menuai sentimen positif pengguna kredit dalam memenuhi kebutuhan pendidikan sanak keluarga. Yuyus - salah satu pengguna JULO - mengutarakan pendapatnya, "Fiturnya keren banget, soalnya belum pernah lihat fitur kayak begini di aplikasi kredit lainnya. Fitur ini pastinya bakal membantu saya untuk fokus pakai pinjaman buat biaya sekolah anak". Hal serupa juga ditambahkan Dedi sebagai pengguna kredit konvensional. "Kalau ada fitur bayar pendidikan begini, pasti saya pakai. Soalnya kalau tarik dana tunai, uangnya suka kepakai dulu buat yang lain." pungkas Dedi.

CEO & Co-founder JULO, Adrianus Hitijahubessy menuturkan, "Tahun 2023 ini akan menjadi tahun penuh gebrakan inovasi bagi JULO Kredit Digital. Selain inovasi dari segi kampanye dan fitur-fitur, JULO akan melangsungkan lebih banyak kerja sama dengan berbagai partner strategis ke depannya dalam waktu dekat - seperti yang sudah dilakukan bersama Grab. Dengan demikian, semakin banyak lapisan masyarakat yang dapat terjangkau oleh akses kredit melalui perantara pihak ketiga dan menjadi lebih berdaya secara finansial untuk kualitas hidup yang lebih baik."


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top