Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

OIKN Harus Siapkan Infrastruktur Afirmasi bagi ASN Disabilitas

Foto : ANTARA/ Rivan Awal Lingga

Arsip - Suasana pembangunan di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) Ibu Kota Nusantara (IKN), Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Senin (12/2/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam bagian latar belakang, lanjut dia, perpres tersebut menjamin Ibu Kota Negara yang akan dibangun nantinya memiliki ciri sebagai kota yang memberikan rasa aman dan nyaman bagi semua penduduk tanpa terkecuali sekaligus secara khusus menjamin perlindungan bagi kelompok rentan, termasuk di dalamnya penyandang disabilitas.

Ia pun mengingatkan perihal kuota afirmasi sebesar dua persen yang menjadi jalur masuk penerimaan ASN dengan disabilitas sehingga kehadiran mereka di IKN jelas harus diakomodir oleh OIKN.

Oleh karena itu, ia sangat menyayangkan bila infrastruktur IKN belum mengusung desain inklusif sejak dari awal perencanaan, namun narasi seputar pemindahtugasan ASN ke IKN sudah bergulir luas di publik.

"Harapan saya ya jangan sampai ada renovasi lagi gitu karena jelas tidak efisien anggaran, tapi kalau bangunan yang ada belum ramah disabilitas ya harus diperbaiki lagi, dilaporkan lagi ke kontraktor, sampai oke betul-betul inklusif, baru IKN bisa diresmikan dan siap menerima para ASN dari Jakarta, termasuk yang disabilitas," jelasnya.

Pihaknya pun kini tengah mengupayakan advokasi dengan OIKN agar dapat mengunjungi sekaligus mengaudit inklusivitas infrastruktur yang sudah dibangun di wilayah IKN.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top