Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Napoli Kembali Tergelincir

Foto : AFP/MARCO BERTORELLO
A   A   A   Pengaturan Font

ROMA - Juventus secara praktis memastikan memenangkan gelar Serie A ketujuh berturut-turut setelah Napoli yang menempati posisi kedua klasemen ditahan imbang 2-2 oleh Torino, Senin (7/5) dini hari WIB.

Juventus memiliki keunggulan enam poin di klasemen Serie A dengan dua pertandingan tersisa. Head- to head kedua tim imbang, namun Juventus jauh di depan Napoli dalam selisih gol.

Juara bertahan itu kini hanya membutuhkan satu poin untuk secara resmi mempertahankan mahkota mereka. Juventus akan melakoni pertandingan melawan Roma di Stadio Olimpico dan menjamu Verona yang sudah terdegradasi di Turin.

Dari jalannya laga, Torino dua kali berjuang bangkit dari ketinggalan satu gol untuk mencuri satu poin dari tim asuhan Maurizio Sarri. Hasil imbang itu membuat Napoli terlihat bakal kembali gagal merebut gelar pertama sejak sukses mereka bersama legenda Argentina Diego Maradona pada 1987 dan 1990.

"Kami berjuang untuk tempat teratas sampai akhir," ujar Sarri. "Pada akhirnya, Scudetto diputuskan oleh detail kecil. Kami melakukan segalanya dalam kekuatan kami untuk memberikan perlawanan kepada Juventus. Tetapi secara obyektif kami mengakui mereka memiliki sumber daya yang lebih besar dari kami dan kami tidak bisa melakukan lebih dari yang kami lakukan," sambungnya.

Sarri mengatakan titik balik yang nyata dari persaingan kedua tim adalah kemenangan Juventus atas Inter Milan akhir pekan lalu dengan dua gol dalam tiga menit terakhir.

"Dalam empat menit Scudetto pergi dari dari genggaman kami ke tangan Juve," tandas Sarri. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top