Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Sarana Transportasi l Perubahan Sistem Pembayaran Kurangi Antrean di Gerbang Tol

Mulai Besok, Tarif Tol Jagorawi Jauh Dekat Rp6.500

A   A   A   Pengaturan Font

Perubahan sistem pembayaran Tol Jagorawi diharapkan mampu mengurangi antrean di pintu tol.

JAKARTA - Mulai 8 September 2017, pukul 00.00 sistem pembayaran di Tol Jakarta, Bogor dan Ciawi (Jagorawi) yang sebelumnya terbuka dan tertutup menjadi sistem terbuka dengan tarif merata. Artinya, tarif ruas itu jarak jauh dan dekat untuk golongan satu menjadi 6.500 rupiah.

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Herry Trisaputra Zuna mengatakan, dengan diberlakukannya sistem pembayaran terbuka tersebut, maka pengguna tol dari arah Jakarta menuju Ciawi maupun dari arah sebaliknya, hanya membayar satu kali saja dengan tarif sama, baik jarak dekat maupun jauh.

Pengguna tol ke arah Jakarta akan membayar pada pintu masuk tol (on ramp) dan yang ke arah Bogor pembayaran dilakukan di pintu keluar tol (off ramp). Dengan demikian pada dua gerbang tol (GT) yang ada di dalam ruas tol tersebut, yakni GT Cibubur dan GT Cimanggis Utama tidak ada lagi transaksi.

Untuk mengantisipasi kemacetan di pintu masuk dan pintu keluar tol, akan dilakukan penambahan gardu yakni pada GT Cimanggis 3 sebanyak lima gardu, GT Gunung Putri dua gardu, GT Bogor delapan gardu dan GT Ciawi delapan gardu. "Tarifnya menjadi sama yakni 6.500 rupiah untuk kendaraan golongan I. Dengan tarif baru tersebut, bagi pengguna jarak jauh besaran tarifnya turun, sementara jarak dekat tarifnya naik," ujar Herry melalui keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (6/9)
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : M Husen Hamidy, Antara

Komentar

Komentar
()

Top