Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

MUI Dilibatkan Periksa Kehalalan Vaksin Covid-19

Foto : Antaranews

Vaksin Covid-19.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Juru Bicara Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Masduki Baidlowi, mengatakan Majelis Ulama Indonesia (MUI) akan dilibatkan dalam proses verifikasi vaksin Covid-19, yang dilakukan di Tiongkok pada November, sebelum didistribusikan ke Indonesia.

"Nanti, kami akan minta kepada MUI untuk ikut dalam tim kunjungan ke Beijing untuk memperoleh vaksin itu, sehingga prosesnya akan diverifikasi dari awal. Jadi MUI itu akan melibatkan tim fatwa dan tim LPPOM (Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan dan Kosmetik), mereka yang akan memverifikasi apakah halal atau tidak halal," kata Masduki dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat (2/10).

Keterlibatan tim dari MUI tersebut, lanjut Masduki, tidak akan menghambat proses penyediaan vaksin Covid-19 bagi masyarakat khususnya terkait kehalalannya. Wapres telah menyatakan sertifikasi halal terhadap vaksin Covid-19 dari Tiongkok tidak akan menghambat pendistribusiannya.

"Itu tidak akan menjadi hambatan apa-apa, karena kalau halalalhamdulillah, prosesnya akan begitu sajanggakadaproblemapa-apa. Tapi, kalau misalnyanggakhalal pun juganggakmasalah, karena kondisi darurat sehingga diperbolehkan," tegas Masduki yang juga Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi MUI.

Rencana keterlibatan tim dari MUI tersebut sudah disampaikan Wapres kepada Menteri Koordinator bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, selaku koordinator penanganan Covid-19 di Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top