Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mourinho Berambisi Lengkapi Gelar

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

United lebih diunggulkan dibanding Madrid meski Mourinho mengaku timnya underdog.

SKOPJE - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho memiliki deretan gelar mayor dalam lemari trofinya. Pelatih asal Portugal itu telah membawa hampir semua tim yang ditanganinya merasakan gelar juara liga domestik. Di tingkat Eropa, Mourinho juga pernah merasakan mengangkat trofi Liga Champions dan Liga Europa. Kini pelatih yang sempat dijuluki "The Special One" itu mengincar trofi Piala Super Eropa untuk melengkapi pencapaiannya.

"Itu adalah sebuah Piala. Itu adalah sebuah piala dengan sebuah kehormatan. Setiap klub akan suka menambahkan piala (Super Eropa) itu di ruangan mereka," kata Mourinho dikutip ESPN.

Mourinho baru sekali memperebutkan Super Cup UEFA saat dia memimpin Chelsea sebagai juara Liga Europa melawan Bayern Munchen. Sebenarnya dia punya dua kesempatan lain, bersama Porto pada 2003 dan Inter pada 2010, tetapi dia meninggalkan kedua klub ini usai membawanya juara Liga Champions.

Ambisi itu akan berusaha di tunt a s k an Mourinho ketika timnya yang merupakan juara Liga Europa berhadapan dengan juara Liga Champions Real Madrid, di Stadion Phillip II Arena, Skopje, Makedonia, Selasa waktu setempat atau Rabu (9/8) dini hari WIB. Bagi Mourinho, ini juga akan menjadi pertemuan di ajang kompetitif pertama dengan Madrid sejak dia meninggalkan klub itu pada 2013 lalu.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top