Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Motor "Twin" dengan Pilihan Versi Kustom

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Itu berarti Continental GT 650 dan Interceptor INT 650 adalah motor paling kuat yang dimiliki RE saat ini. Tenaga dan torsi tersebut dialirkan ke roda belakang melalui transmisi 6 kecepatan," kata Vimal.

Sepeda motor Continental GT 650, memiliki gaya café racer yang sporty, sementara Interceptor INT 650, bergaya roadster dengan memadukan tampilan klasik. Dengan tuntutan individualitas yang menjadi kunci para pengendara masa kini, RE juga menawarkan versi Kustom, di samping versi Standar.

RE menawarkan pilihanpilihan modifikasi retro yang sangat bervariasi mulai dari warna cat bergaris yang khusus hingga spion setang bergaya retro yang keren, pilihan fly screen dan modifikasi alternatif seperti pada roda, lampu dan komponen suspensi.

Dari segi dimensi Continental GT 650 memiliki panjang 2.122 mm, tinggi 1.024 mm, dan lebar 789 mm. Bobotnya 198 kg. Sementara Interceptor INT 650 memiliki panjang yang sama dengan Continental GT 650, namun memiliki tinggi 1.165 mm, lebar 744 mm dan bobot 202 kg. Sumbu roda kedua motor ini pun sama, yakni 1.400 mm.

Continental GT 650 dan Interceptor INT 650 sepenuhnya merupakan sepeda motor baru secara keseluruhan yang dikembangkan bersama oleh tim pengembang RE di India dan pusat teknis canggih di Bruntingthorpe di Inggris.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top