Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

"Mobile Legend Bang Bang" Wadah Bertanding Pemain E-Sport Benuo Taka

Foto : ANTARA/HO-dokumen panitia pelaksana

Penonton memadati turnamen MLBB di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, yang digelar 15-23 Juli 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

PENAJAM - Turnamen "Mobile Legend Bang Bang" (MLBB) yang digelar di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur menjadi wadah bertanding para pemain eSport diBenuo Takamenapaki kejuaraan nasional, internasional.

Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara Raup Muin di Penajam, Minggu, mengharapkan Turnamen MLBB jadi ruang bagi generasi muda yang punya hobi permainan daring (game online).

"Kami berharap turnamen MLBB dapat terus berlanjut dan ciptakan talenta-talenta baru yang kompetitif," kata Raup Muin tentang pembinaan pemain eSport di Penajam Paser Utara.

Turnamen MLBB digelar dengan sistem setengah kompetisi pada 15-23 Juli 2023. Sebanyak 32 tim mengikuti kejuaraan berhadiah yang disediakan berupa, piagam, piala dan uang pembinaan belasan juta rupiah itu.
"Selama masa pendaftaran, banyak tim yang berminat mengikuti," ujar Ketua Pelaksana Turnamen MLBB Kabupaten Penajam Paser Utara Muhammad Fauzan.
Namun, panitia membatasi peserta turnamen MLBB sebanyak 32 tim.
Turnamen MLBB, lanut Fauzan, terbuka untuk umum bagi mereka yang ingin menyaksikan pertandingan di Taman Parkir Pemuda Pancasila Kabupaten Penajam Paser Utara.
Tim yang menjadi pemenang peringkat satu, dua, dan tiga berhak mendapatkan uang pembinaan dalam turnamen yang berlangsung selama sembilan hari tersebut. Ant

Redaktur : -
Penulis : Antara, Opik

Komentar

Komentar
()

Top