Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

"Minions" Tembus Semifinal

Foto : BADMINTONINDONESIA.ORG
A   A   A   Pengaturan Font

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo belajar dari kekalahan di Malaysia Open saat menaklukkan Fajar/Rian untuk melaju ke semifinal Singapore Open.

SINGAPURA - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil mengantongi tiket semifinal ketiga buat Indonesia di Singapore Open 2019. Sebelumnya sudah ada Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Anthony Sinisuka Ginting yang sudah merebut kemenangan.

Marcus/Kevin mengalahkan rekan senegaranya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Dalam 26 menit, Marcus/Kevin bukukan kemenangan 21-18, 21-10 di Singapore Indoor Stadium, Jumat (12/4).

Hasil ini membalas kekalahan Marcus/Kevin yang terjadi pekan lalu di Malaysia Open 2019, dari Fajar/Rian. "Kami banyak belajar dari kekalahan kemarin. Saya juga sudah ngobrol dengan Kevin mainnya enaknya gimana. Biar sama-sama enak. Kemarin kan masih banyak mati sendiri, terus buangan bolanya banyak yang ngambang dan akurasinya kurang pas. Sekarang lebih mendingan mainnya," kata Marcus.

Di semifinal, pasangan nomor satu dunia ini akan berhadapan dengan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dari Jepang. Sejauh ini Marcus/Kevin masih difavoritkan untuk menang, dengan catatan head to head 7-4 atas Kamura Sonoda.

"Pastinya kami harus sabar main lawan mereka karena Jepang kan terkenal nggak gampang mati, punya fighting spirit yang bagus, kuat juga nahan fokusnya. Jadi kami harus lebih fokus lagi," ujar Kevin.

"Kami fokus satu-satu dulu, tapi kami pasti usaha melakukan yang terbaik. Evaluasi dan ngobrol mau mainnya gimana," sambung Marcus.

Langkah "Minions" juga diikuti pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. "The Daddies" berhasil melangkah ke semifinal setelah melewati "rubber game" dengan skor 18-21, 21-16, dan 21-17 atas lawannya asal Malaysia, Goh V Sem/Tan Wee Kiong.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Jumat (12/4) sore, Hendra/Ahsan menyudahi perlawanan Goh/Tan dalam waktu 46 menit.

Dengan hasil ini, maka mereka menjadi pasangan ganda putra kedua yang berhasil maju ke semifinal Singapore Open 2019 setelah didahului oleh Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Renaldi Gideon (Minnions).

Kemenangan yang didapat Hendra/Ahsan di perempat final atas Goh-Tan semakin mengokohkan keunggulan keduanya dalam catatan "head-to-head" menjadi 5-1.

Di semifinal, Hendra/Ahsan akan bertemu pemenang pertandingan antara unggulan keenam dari Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen melawan unggulan kedua dari China, Li Junhui/Liu Yuchen yang merupakan juara Malaysia Open, pekan lalu.

Ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil mengamankan tiket ke semifinal Singapore Open 2019, Jumat (12/4). Mereka mengalahkan andalan Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying dalam tiga game, 18-21, 21-12, 21-16.

Hasil ini berhasil membalas pertemuan pertama Hafiz/Gloria dengan Chan Goh, di BWF World Tour Finals 2018 lalu. Saat itu Hafiez/Gloria kalah 14-21, 12-21. Selanjutnya di semifinal mereka akan menghadapi wakil Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing yang menaklukkan wakil Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Pia Zebadiah Bernadet 22-20, 14-21, 21-18.

Kalahkan Chen Long

Sementara itu, Anthony Sinisuka Ginting kembali mendulang sukses saat berhadapan dengan Chen Long di babak perempat final Singapore Open 2019. Anthony menang dua game langsung 21-8, 21-19. Dengan demikian satu tiket semifinal tunggal putra sudah aman buat Indonesia.

"Sebenarnya nggak ada kunci atas rahasia khusus. Cuma tadi game pertama posisi kalah angin, saya bebas aja mainnya mau gimana. Sekalian lihat juga apakah lawan ada perubahan dan melakukan kesalahan sendiri atau tidak. Kelihatan dia waktu menang angin di game pertama, kelihatan nggak percaya diri, serba ragu lah kelihatan dan banyak mati sendiri," ungkap Anthony usai laga.

Hasil ini sekaligus memastikan Anthony sukses menang enam kali dari total sembilan kali berhadapan dengan Chen. Selanjutnya di semifinal, Anthony akan berhadapan dengan Chou Tien Chen (Taiwan). Catatan pertemuan keduanya saat ini sama kuat dengan 4-4. Terakhir Anthony jumpa Chou di BWF World Tour Finals 2018. Anthony kala itu kalah 21-17, 18-21, 18-21.

"Ketemu Chou Tien Chen balik lagi saya siapin lagi, harus recovery dan fokus lagi. Terakhir ketemu kalah, jadi harus belajar lagi gimana buat menghadapinya. Sudah semifinal, saya nggak mau sia-siain aja. Lebih fokus lagi saja," tutup Anthony.

Wakil Indonesia, Jonatan Christie harus mengakui keunggulan unggulan ketiga dari Denmark, Viktor Axelsen dengan skor 24-22, 18-21, dan 22-24 dalam waktu 80 menit. Ant/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top