Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Minat Belanja Warga Terus Didorong

Foto : ANTARA/Donny Aditra

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah berdialog dengan pedagang di Pasar Tanah Abang Blok A, Jakarta, Selasa (19/9/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pasar Jaya terus mendorong minat belanja masyarakat untuk meningkatkan penjualan di pasar. "Aktivasi pasar melalui beragam kegiatan untuk menarik minat masyarakat datang dan berbelanja ke pasar terus kami dorong," jelasManager Humas Perumda Pasar Jaya, Agus Lamun, Kamis.

Menurutnya, aktivasi pasar bertujuan semakin banyak mendatangkan masyarakat ke pasar. Aktivasi biasa diisi dengan acara hiburan hingga pembagian doorprizeatau hadiah. Aktivasi pasar tersebut juga dilakukan dengan bersinergi bersama berbagai pihak.

Salah satunya dengan perbankan yang berlangsung hingga 16 Oktober agar pedagang mendapatkan manfaat untuk bisa mengetahui cara mendapatkan akses permodalan.Melalui aktivasi tersebut diharapkan dapat membantu pedagang meningkatkan omzet penjualan. Ini termasuk unit usaha di kawasan Tanah Abang yang dikelola Perumda Pasar Jaya.

Pengunjung Pasar Blok B Tanah Abang Minggu (10/9) mulai pukul 09.00-16.00 WIB tercatat mencapai 16.390 orang. Lalu,Senin (11/9) naik hingga mencapai 18.617 pengunjung. Menurut Agus, para pedagang yang menggunakan lokasi eksisting di unit usaha yang dikelola Perumda Pasar Jaya itu sebetulnya memiliki keuntungan ganda dari sisiperkembangan teknologi digital saat ini.

Para pedagang tersebut mempunyai dua market, yakni konsumen yang datang langsung ke pasar dan pembelian secara daring(online). Perumda Pasar Jaya juga sudah gencar melakukan sosialisasi terkait digitalisasi pasar agar para pedagang bisa cepat adaptif terhadap pola jualbeli secara online.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top