Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Milan Hidupkan Harapan

Foto : AFP/Alberto PIZZOLI
A   A   A   Pengaturan Font

MILAN - Gelandang asal Spanyol, Suso, mencetak dua gol untuk mengakhiri kekeringan golnya di Serie A. Torehan Suso juga membawa AC Milan kembali menang setelah tiga kali beruntun meraih hasil imbang. "Rossoneri" menang 4-1 untuk menggagalkan upaya Sassuolo naik ke urutan kedua klasemen Serie A, Senin (10/1) dini hari WIB.

Juara bertahan Juventus telah mempertahankan awal sempurna musim ini pada Sabtu dengan kemenangan 3-1 atas Napoli yang tetap di tempat kedua.

Juventus, dengan raihan maksimum 21 poin setelah tujuh pertandingan, enam poin di atas tim asuhan Carlo Ancelotti saat mereka menargetkan Scudetto kedelapan berturut-turut.

AC Milan butuh kemenangan untuk menghindari tertinggal kian jauh dari pesaing mereka. Rival sekota, Inter Milan berada di urutan keempat, setelah menang 2-0 atas Cagliari. Roma berada di urutan kedelapan, setelah menang 3-1 dalam laga derby atas Lazio. Kemenangan itu menghentikan empat kemenangan pertandingan beruntun Lazio.

"Hasil ini dapat membantu kami mendapatkan kepercayaan diri kembali," ujar pelatih Milan Gennaro Gattuso. "Ketika kami mengenakan jersey Milan dan bekerja di klub yang mulia seperti ini, yang kami inginkan adalah kembali ke puncak. Itu membuat ada banyak tekanan pada kami," sambungnya. "Orang-orang tidak begitu tertarik pada penampilan tapi hasil dan posisi pada k lasemen," sambungnya. ben/ AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top