Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Kebijakan Wilayah I Anggaran Terbatas, Alternatif Sewa

Migrasi ke Mobil Listrik Mulai Dibahas

Foto : ANTARA/Pradita Kurniawan Syah

Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan mengisi daya kendaraan listrik saat peluncuran stasiun pengisian bahan bakar listrik di halaman Bank Jabar Banten Cabang Pemkab Bekasi, Senin (24/10/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

Kendaraan listrik jauh lebih mahal dibanding konvensional. Maka, untuk tahap awal tidak banyak dibeli, lebih baik menyewa lebih murah.

BEKASI - Pemerintah Kabupaten Bekasi bersama DPRD mulai membahas terkait penganggaran pengadaan mobil dinas listrik dalam rangka mendukung kebijakan migrasi kendaraan konvensional ke listrik sebagaimana diminta pemerintah pusat.

"Anggaran pengadaan mobil listrik sedang dalam pembahasan bersama DPRD. Bagian Umum sudah membuat usulan," kata Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Bekasi, Hudaya, di Bekasi, Sabtu (26/11). Hudaya mengatakan sesuai dengan usulan yang disampaikan ke legislatif, pihaknya berencana membeli kendaraan dinas listrik dua unit pada tahap awal. Ini untuk kepala dan sekretaris daerah.

"Untuk usulan awal ini, Pemkab Bekasi tidak langsung membeli mobil listrik secara masif dengan pertimbangan anggaran terbatas," katanya. Menurut dia, pembatasan pengadaan mobil listrik pada tahap awal diakibatkan keterbatasan anggaran. Sebab harga satu unit kendaraan jenis tersebut jauh lebih tinggi daripada kendaraan berbahan bakar minyak.

Hudaya memastikan pemerintah daerah tetap berkomitmen mendukung program migrasi ke kendaraan listrik dengan berupaya merealisasikan belanja daerah untuk keperluan ini, meski jumlahnya terbatas. Dia juga sedang mengkaji pengadaan unit mobil listrik melalui skema sewa yang direncanakan dialokasikan untuk kendaraan dinas seluruh kepala perangkat daerah.

"Di luar pembelian dua unit untuk pimpinan, pemerintah daerah juga berencana menyewa mobil listrik. Opsi ini dipilih dengan pertimbangan biaya yang dikeluarkan relatif lebih rendah dibanding membeli," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top