Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Mercedes Waspadai Red Bull di Imola

Foto : Adrian DENNIS/AFP
A   A   A   Pengaturan Font

IMOLA - Tim Mercedes dan Lewis Hamilton mewaspadai kebangkitan pebalap Red Bull, Max Verstappen yang bakal memberikan persaingan sengit pada Grand Prix (GP) Emilia Romagna di Imola, Italia, akhir pekan ini.
Tiga pekan setelah seri pembukaan musim 2021 di GP Bahrain saat Hamilton merebut kemenangan ke-96 di Formula 1 di depan Verstappen, juara dunia tujuh kali itu paham kemenangannya tersebut akan menjadi tantangan untuk mengulangi kemenangannya pada 2020 di Autodromo Enzo e Dino Ferrari.
Ketua tim Mercedes, Toto Wolff senang melihat kemenangan Hamilton pada seri pembuka. Meski demikian, dia tidak beranggapan Mercedes telah membuktikan telah dapat menyamai kecepatan mobil Red Bull musim ini.
"Kami mungkin memenangi putaran pertama, tetapi kami tidak beranggapan bahwa ini akan menjadi musim yang mudah," ujarnya. "Mobil kami masih kekurangan kecepatan dalam satu lap dan Red Bull memiliki keunggulan saat ini," sambungnya.
Di Bahrain, Verstappen mengamankan pole position. Namun Hamilton memanfaatkan strategi dan keterampilan balapnya untuk menang serta dengan bantuan kesalahan yang dilakukan Verstapen. Hamilton menang dengan hanya unggul tujuh persepuluh detik.
Kemenangan Hamilton di Bahrain tidak hanya memamerkan kecepatannya, tetapi juga pengalaman dan manajemen balapannya yang bagus. Itu dia perlukan lagi musim ini saat dia berusaha untuk mempertahankan mahkotanya dari incaran Verstappen.
Hamilton memiliki keberuntungan untuk memenangkan balapan Emilia Romagna 2020 di Imola. Bantuan dari intervensi Safety Car yang tepat waktu pada November lalu memberinya jalan menuju kemenangan.
Kemenangan saat itu adalah kemenangan ketiga dalam lima balapan. Hamilton memanfaatkan keunggulan Mercedes dan nasib buruk rekan setimnya, Valtteri Bottas, untuk memimpin perburuan gelar di sirkuit dengan trek yang sempit dan bergelombang.
Hamilton menjelaskan tahun lalu bahwa dia menyukai sirkuit yang terletak di kawasan kebun anggur tersebut. "Di situlah kemenangan mengamankan kejuaraan konstruktor ketujuh kami saat itu," ujarnya. ben/AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top