Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mensos Resmikan Rumah Layak Huni

Foto : ISTIMEWA

mesos

A   A   A   Pengaturan Font

BANGKA BARAT - Menteri Sosial Tri Rismaharini meresmikan 25 unit rumah layak huni yang dibangun di wilayah pesisir Mentok, Kabupaten Bangka Barat dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

"Semangat gotong royong seperti ini perlu terus dijaga untuk membangun daerah sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat," kata Menteri Sosial Tri Rismaharini di Mentok, Bangka Barat, Minggu.

Menurut dia, semangat kebersamaan, gotong royong dan kesetiakawanan menjadi modal yang luar biasa dan akan bisa mengatasi berbagai keterbatasan, terutama dalam hal dana.

"Semangat gotong royong ini merupakan modal kita dan harus kita wariskan ke generasi berikutnya, baik dalam kehidupan setiap hari maupun dalam upaya menggerakkan perekonomian masyarakat," katanya.

Sebanyak 25 unit rumah layak huni tersebut dibangun dengan pola gotong royong warga setempat bersama pemerintah daerah dan instansi terkait.

Pada kunjungan ke lokasi pembangunan rumah tidak layak huni yang berlokasi di Kampung Tanjunglaut Mentok tersebut, Risma juga menyempatkan diri mengunjungi satu per satu rumah yang sedang dalam pembangunan.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top