Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menpora Buka MILO Football Championship

Foto : KORAN JAKARTA/WAHYU AP
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - MILO Football Championship (MFC) kembali hadir untuk keempat kalinya di empat kota besar (Jakarta, Medan, Bandung, Makassar) di Indonesia. Kompetisi sepak bola usia di bawah 12 tahun ini diikuti sedikitnya 8.000 siswa skolah dasar. Acara ini terselenggara atas kerja sama Nestle MILO dengan Kemenpora di bawah payung hukum Permenpora No 18 Tahun 2017 tentang Gerakan Ayo Olahraga.

Menpora setidaknya telah mengikuti event MFC ini untuk yang ke-3 kalinya. Artinya, support pemerihtah betul-betul maksimal. Pemerintah akan terus hadir mendorong agar tidak hanya MILO Nestle, tetapi dunia usaha, dunia industri lainnya terlibat dalam proyeksi masa depan anak-anak Indonesia yang akan menjadi pemimpin masa depan.

"Lewat sepak bola, lewat olahraga, anak-anak akan terbentuk karakternya, wataknya, respect-nya, saling menghormati dan saling menghargai itulah budaya adi luhung yang dimiliki bangsa Indonesia sesungguhnya," ujar Menpora didampingi Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta, saat Konferensi Pers dan Kick Off MILO Football Championship di Lapangan Panahan, Kompleks Olahraga Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (24/3) sore.

Kompetisinya sendiri akan digelar pada 25-26 Maret di Jakarta, 31 Maret-1 April di Medan, 14-15 April di Bandung dan 28-29 April di Makassar. S-1

Komentar

Komentar
()

Top