Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menkes: Pembiayaan Kesehatan Diupayakan Bisa Diakses Seluruh Masyarakat

Foto : ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo

. Petugas kesehatan membantu pasien dalam simulasi persiapan menghadapi kedaruratan kesehatan selama pelaksanaan KTT G20 di Rumah Sakit Universitas Udayana, Badung, Bali, Kamis (10/11).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa pemerintah berupaya memastikan sistem pembiayaan kesehatan bisa diakses oleh seluruh warga, termasuk warga yang menua.

"Kita harus memastikan bagaimana sistem pembiayaan kesehatan kita nantinya akan cukup, adil, dan bisa diakses oleh seluruh masyarakat Indonesia, terutama mereka yang mulai menua," katanya dalam acara peringatan Hari Kesehatan Nasional di Jakarta, Sabtu (12/11).

"Bukan hanya bagi orang kaya atau pegawai negeri, tapi juga bagi orang yang miskin dan juga mereka yang bekerja sendiri dan bukan merupakan bagian dari pemerintahan," kata dia dalam acara yang bertajuk"Bangkit Indonesia-ku Sehat Negeriku."

Pemerintah melakukan transformasi sistem pembiayaan kesehatan dengan memperbaiki regulasi pembiayaan kesehatan guna mewujudkan pemerataan, kemudahan akses, dan keberlanjutan alokasi pembiayaan kesehatan.

Menteri Kesehatan mengemukakan bahwa transformasi sistem pembiayaan kesehatan penting dilakukan mengingat porsi penduduk berusia tua yang membutuhkan pelayanan kesehatan berbiaya tinggi semakin banyak.

"Penduduk kita makin lama makin menua. Makin tua, biaya kesehatannya makin tinggi. Dan saya juga pernah punya orang tua, begitu sakit, berat sekali bebannya yang harus ditanggung oleh mereka dan juga harus ditanggung anak-anaknya," kata dia.

Transformasi sistem pembiayaan kesehatan merupakan satu dari enam pilar transformasi sistem kesehatan nasional, yang juga mencakuptransformasi pelayanan primer, transformasi pelayanan rujukan, transformasi sistem ketahanan kesehatan, transformasi sumber daya manusia kesehatan, dan transformasi teknologi kesehatan.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top