Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menikmati Sosis, Praktis dan Kaya Kreasi

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Makanan satu ini biasanya identik dengan makanan anak kecil atau jajanan. Namun, rupanya sosis memilik sejarah yang cukup panjang hingga menjadi satu kudapan yang bisa dinikmati sampai saat ini.

Keberadaan sosis merupakan salah satu jenis makanan siap masak. Anda hanya perlu satu dua langkah untuk mengolahnya menjadi sebuah sajian. Beberapa produsen makanan bahkan nyiapkan sosis siap makan yang bisa langsung disantap.

Salah satu sajian yang paling umum dari sosis adalah hot dog. Yakni roti lembut dengan tambahan beberapa sayuran dan tentu saja sosis sebagai bahan utamanya dengan ditambahi aneka saus dan juga mayones.

Jajanan terkait dengan sosis biasanya juga muncul dalam bentuk sosis panggang yang disajikan hanya dengan saus tomat atau saus sambal dan juga mayones.

Chef, Ari Galih dalam sebuah acara beberapa waktu lalu di jakarta mengatakan sosis sebagai makanan siap makan sebenernya bisa diolah menjadi berbagai makanan lezat yang tidak hanya di panggang. Terlebih lagi di goreng biasa saja.

"Sosis itu bisa dipadu padankan dengan sayuran menjadi tumisan atau juga dikreasikan menjadi sup," kata Chef Ari. Penambahan sayuran akan menambah nilai gizi dari sajian sosis itu sendiri."Intinya jangan pernah berfikir bahwa sosis itu hanya hot dog saja,"kata Chef Ari menambahkan.

Bersama dengan salah satu produsen makanan olahan di Indonesia, Chef Ari saat ini memang tengah mengajak masyarakat untuk berkerasi dengan sejumlah makanan siap masak. Sosis salah satunya. Bahan sosis, bisa dipadukan dengan aneka sayuran atau bahkan dengan bahan protein lain seperti ayam atau daging sekalipun.

Sementara untuk sup, Chef Ari lebih menyarankan sosis lebih pas diolah menjadi sup kental. Tapi sup biasapun tidak masalah. Sementara untuk tumisan, sosis bisa dipadukan dengan brokoli, paprika dan bahan-bahan lainnya.

Sejarah panjang

Sosis rupanya memiliki sejarah yang cukup panjang. Kata sosis sendiri berasal dari bahasa Latin "salsus" yang berarti diasinkan atau diawetkan. Pembuatan sosis pada awalnya menjadi bagian dari cara mengawetkan bahan makanan (daging).

Adalah bangsa Sumeria yang mula mula mempraktekan teknik pengawetan daging yang satu ini. Diperkirakan, sosis mulai dibuat oleh bangsa Sumeria ini sejak 300 tahun sebelum masehi.

Secara tradisional sosis di buat dengan campuran garam serta beberapa jaringan dan organ serta daging serta lemak dan darah yang kemudian dimasukan ke dalam selongsong dari usus hewan yang sudah dibersihkan dan dibentuk sililinder yang khas. Namun pasca kasus keracunan makanan masal, pada masa kekaisaran Bizantium, kaisar Leo VI melarang pembuatan sosis dengan menggunakan darah.

Jenis masakan olahan tertua di dunia ini dapat dimasak langsung atau dikeringkan hingga tingkatan tertentu. Dalam perkembanganya sosis menjadi makanan yang mendunia dengan Jerman sebagai salah satu kiblat dari sosis ini. nik/E-6

Teknik yang Benar‎

Sebagai makanan siap masak, beberapa jenis sosis memang perlu diolah atau di masak terlebih dahulu. Tapi, ada hal yang harus diperhatikan sebelum mengolah sosis hingga menjadi sajian yang pas.

"Pada intinya sosis inikan sudah siap masak dan ada yang siap makan malah, jadi jangan diproses terlalu lama dan perhatikan jika ingin menggoreng untuk mendapat hasil yang baik," kata Chef Ari. Menurutnya sosis tidak perlu digoreng dengan minyak yang terlalu banyak.

Memggoreng dengan cara ini justru kerap membuat sosis menjadi mengecil atau kisut. " sedikit saja atau diolesin margarin saja misalnya," tambah Chef Ari.

Beberapa orang lanjut Chef Ari juga kerap membuka selonsong pada sosis. Padahal umumnya, untuk sosis moderen yang banyak dipasaran saat ini, biasanya produsen menggunakan slonsong sosis yang dapat langsung di konsumsi."jadi tidak perlu mengupasnya kembali," Chef Ari menambahkan. nik‎/E-6

Sosis untuk Vegetarian

Sejak awal dicipatakan berabad abad lalu, sosis terus berkembang. Selain menggunakan daging sebagai bahan utamanya, kini sosis dengan bahan protein nabati juga tersedia untuk para vegetarian.

Sosis vegetarian ini menggunakan protein nabati dari bahan seperti tahu, tempe atau dari kacang-kacangan dan juga dari sayuran seperti brokoli, bayam, jagung atau jamur. Tak lupa juga bumbu-bumbu. Sosis dari bahan protein nabati ini memiliki kandungan serat yang lebih tinggi sehingga jauh lebih sehat.nik‎/E-6

Komentar

Komentar
()

Top