Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengerikan! Kebakaran Maut Tewaskan 100 Orang Hingga Tidak Lagi Bisa Dikenali, Bagaimana Bisa?

Foto : AP

Orang-orang Berkumpul di Lokasi Ledakan Kilang Minyak Ilegal di Daerah Pemerintah Ohaji-Egbema di Negara Bagian Imo, Nigeria.

A   A   A   Pengaturan Font

Setidaknya 100 orang diperkirakan tewas dalam ledakan kilang minyak ilegal yang disebut Presiden Nigeria Muhammadu Buhari sebagai "bencana dan bencana nasional". Pada Minggu (24/4), AP melaporkan 50 orang telah tewas pada hari yang sama dan jumlah ini diperkirakan telah meningkat ke angka 100 seperti yang dituturkan oleh komisaris Imo untuk sumber daya minyak.

Seorang pejabat mengatakan kepada AP bahwa ledakan yang terjadi di Ohaji-Egbema, negara bagian Imo pada Jumat (22/4) itu dipicu oleh kebakaran di dua tempat penyimpanan bahan bakar di mana lebih dari 100 orang bekerja.

"Banyak orang meninggal. Orang-orang yang tewas semuanya adalah operator ilegal," kata Michael Abattam, juru bicara Komando Polisi Negara Bagian Imo.

Puluhan pekerja dilaporkan terperangkap dalam ledakan sementara banyak lainnya berupaya melarikan diri dari kobaran api ke semak-semak dengan luka bakar hingga akhirnya meninggal di sana.

Banyak dari jasad mereka tidak lagi bisa dikenali dan akan dimakamkan secara massal. Declan Emelumba, komisaris Negara Bagian Imo mengungkapkan pihak kepolisian tengah mencari dua pelaku yang disinyalir memicu kebakaran di kilang minyak ilegal tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top