Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengaspal di FIM MiniGP World Series, IMI Komitmen Kirim Lebih Banyak Pembalap Muda ke Pentas Internasional

Foto : mpr.go.id

Pembalap FIM MiniGP World Series.

A   A   A   Pengaturan Font

Ikatan Motor Indonesia (IMI) berkomitmen untuk terus mendukung dan mengirim pembalap muda Tanah Air untuk berpentas di ajang internasional. Adapun salah satunya dengan mengirimkan pembalap ke ajang FIM MiniGP World Series.

Hal tersebut menunjukkan bahwa Indonesia tidak hanya membangun fasilitas infrastruktur berupa sirkuit balap dengan berbagai sarana dan prasarana. Melainkan juga menyiapkan kegiatan pembinaan yang terstruktur, masif, dan sistematis

"Salah satunya seperti yang dilakukan melalui FIM MiniGP Indonesia Series dan keikutsertaan di FIM MiniGP World Series yang akan dilaksanakan secara rutin tiap tahun," kata Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo (Bamsoet) dalam keterangan tertulis di Jakarta, dikutip dari Antara, Kamis (10/11).

Bamsoet mengatakan, FIM MiniGP merupakan ajang yang memiliki sistem jelas dalam pembinaan pembalap muda.

"Setelah FIM MiniGP Indonesia Series dan FIM MiniGP World Series, para pebalap muda Indonesia bisa lanjut mengikuti berbagai kejuaraan bergengsi seperti Red Bull MotoGP Rookie maupun Asia Talent, Moto3, Moto2, hingga akhirnya bisa ke MotoGP," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top