Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Membongkar Mitos Kanker Payudara

Foto : ISTIMEWA

kanker payudara

A   A   A   Pengaturan Font

Metode core biopsy dapat digunakan pada sekitar 90 persen kasus yang dicurigai dalam kategori ganas. Dengan mengetahui diagnosis pasti sebelum memulai terapi, maka hasilnya akan lebih baik. "Tindakan langsung mengoperasi pasien tanpa tahu diagnosis patologi sebelumnya, dapat berakibat pada penanganan yang kurang tepat atau pengulangan operasi," ujar dia.

Pengobatan bagi setiap kanker payudara sangat bervariasi tergantung pada karakteristik kanker dan kebutuhan pasien. Dengan terapi yang tepat pasien bisa mencapai probabilitas harapan hidup hingga 90 persen atau lebih tinggi ketika penyakit ini diidentifikasi lebih awal. "Pengobatan utama kanker payudara yang ditemukan dalam stadium dini adalah pembedahan atau operasi," ujar dia.

Banyak kasus kanker payudara dapat diobati dengan terapi sistemik neoadjuvan sebelum operasi, kemudian operasi dilakukan dengan mengangkat tumor dan beberapa jaringan di sekitarnya, tanpa mengangkat keseluruhan atau mastektomi atau pengangkatan sebagian atau lumpektomi.

"Hal ini bisa menjadi salah satu pilihan pengobatan bagi pasien di stadium dini yang memenuhi kriterianya dari hasil diagnosis," tambah dr. Farida.

Selain operasi, terdapat berbagai metode pengobatan kanker payudara lainnya, yaitu radiasi dan terapi sistemik. Terapi sistemik merupakan obat yang bekerja dan menyebar di dalam tubuh untuk mengobati sel kanker. Terapi sistemik dilakukan untuk meningkatkan hasil pengobatan, baik sebelum operasi atau disebut juga neoadjuvan, dan setelah operasi atau disebut adjuvan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top