Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Meluas, Penolakan Russia Ikut Olimpiade

Foto : ISTIMEWA

Olimpiade

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Penolakan Russia ikut Olimpiade meluas. Setelah penolakan Ukraina, kini Ceko juga menyuarakan hal serupa. Pemerintah dan Komite Olimpiade Ceko mengecam gagasan atlet Russia dan Belarus yang diperbolehkan berkompetisi di Olimpiade 2024 di bawah bendera netral.

Komite Olimpiade Internasional (IOC) mengatakan akhir bulan lalu sedang mencari cara agar atlet dari kedua negara tersebut dapat bersaing di Paris meskipun ada sanksi internasional atas invasi Ukraina.

Pernyataan IOC memicu reaksi yang berbeda. Amerika Serikat akan membiarkan atlet Russia dan Belarus bersaing di Paris, namun banyak negara di Eropa menentang gagasan tersebut.

"Atlet Russia dan Belarus tidak dapat bersaing di Olimpiade. Kami tidak melihat alasan untuk mengubah sanksi yang berlaku," kata Komite Olimpiade Ceko dalam sebuah pernyataan, dikutip dari AFP, Selasa.

Namun, pernyataan tersebut belum sampai ke titik untuk mendorong atlet Ceko memboikot Olimpiade seperti beberapa negara Eropa Timur termasuk Ukraina dan Estonia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top