Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Surat Bu Rossa

Melirik 7 Lingkungan Kerja Ideal di Era Pandemi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

4. Penggunaan teknologi untuk komunikasi yang lebih masif
Perusahaan Anda mungkin jarang atau tidak pernah menggunakan aplikasi video conference sebelumnya. Tapi lihatlah saat pandemi, karyawan Anda menggunakan Zoom seperti ahli. Lingkungan kerja ideal di era pandemi menggunakan teknologi digital untuk kepentingan produktivitas karyawan. Anda mungkin harus menambah layar untuk video call, menyediakan koneksi internet mumpuni serta komputer atau laptop, dan menggunakan AI saat bekerja.

5. Prokes menjadi kewajiban di kantor
Pandemi menyebabkan perusahaan lebih memperhatikan kebersihan. Jika sebelum pandemi Anda mungkin hanya menemukan penggunaan hand sanitizer di lingkungan kesehatan seperti rumah sakit, sekarang Anda bisa menemui hand sanitizer, masker, dan thermometer gun di semua kantor.
Meskipun saat ini angka covid di Indonesia terus menurun, namun perusahaan tidak boleh menghilangkan protokol kesehatan yang sudah diterapkan. Bahkan, teknologi pun akan dilibatkan untuk menjaga kebersihan dan higienitas tempat kerja.
Hand sanitizer, semprotan desinfektan, pintu otomatis, dan tombol lift dengan sensor akan tetap menjadi pemandangan sehari-hari saat Anda bekerja di kantor.
6. Perusahaan harus memperhatikan kesehatan karyawan
Tidak ada orang yang memilih sakit, apalagi terinfeksi Covid. Sebagai aset berharga, perusahaan harus memperhatikan kesehatan karyawan. Langkah yang bisa Anda jika ada karyawan yang sakit adalah memberi asupan nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan, membiayai pengobatan, dan tetap memberi gaji penuh saat cuti sakit.

7. Menyediakan layanan kesehatan mental
Sebelum WFH, karyawan Anda mungkin tidak begitu sadar akan masalah stres kerja dan burnout. Namun saat bekerja dari rumah semasa pandemi, karyawan mulai menyadari masalah kesehatan mental yang bisa muncul dari pekerjaan.
Kesehatan mental juga sama pentingnya seperti kesehatan fisik. Untuk itu, perusahaan perlu menjaga kesehatan mental karyawan. Sebagai HR, Anda bisa menyediakan layanan konseling karyawan secara offline atau online.


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top