Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemanasan Global

Mayoritas Warga Asean Dukung Penghentian Penggunaan Batu Bara

Foto : ANTARA/NOVA WAHYUDI

Kapal tongkang pengangkut batu bara melintas di Sungai Musi, Palembang, Sumatera Selatan, beberapa waktu lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

Pada 2020, lembaga ini bertanya kepada responden tentang sejauh mana aktivitas manusia menyebabkan perubahan iklim, apakah aktivitas tersebut tidak bertanggung jawab, bertanggung jawab sebagian, atau sebagian besar bertanggung jawab.

Mayoritas negara-negara Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara atau Association of Southeast Asian Nations (Asean), mengatakan aktivitas manusia adalah penyebab utama bencana ini.

"Kita benar-benar menghilangkan pertanyaan itu," kata Sharon Seah, rekan senior dan koordinator di Pusat Studi Asean dan Program Perubahan Iklim di Asia Tenggara, ISEAS - Yusof Ishak Institute.

Dia mengatakan tidak dapat disangkal manusialah yang menyebabkan perubahan iklim. Tim Seah menjalankan survei tahunan, edisi terbaru yang diterbitkan pada September.

Lembaga ini menerima 2.225 tanggapan terhadap kuesioner online selama Juli dan Agustus dari masyarakat di 10 negara anggota Asean mulai dari akademisi, pelajar dan pensiunan, hingga pemerintah, lembaga think tank, dan masyarakat sipil.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top