Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mau Cuan di Trading Kripto, Investor Perlu Pahami Pola Candlestick

Foto : istimewa

Ilustrasi - Oscar Darmawan, CEO Indonesia Digital Asset Exchange (Indodax) menekankan pentingnya memahami pola candlestick.

A   A   A   Pengaturan Font

"Di candle yang berwarna hijau yang menandakan adanya momentum beli, bagian bawah candle tersebut menunjukkan harga pembukaan dan bagian atas menunjukkan harga penutupan. Sementara candle berwarna merah adalah kebalikannya. Bagian bawah menunjukkan harga penutupan dan bagian atas menunjukkan harga pembukaan," jelas Oscar.

"Setelah investor memahami teknik paling dasar ini, selanjutnya investor perlu mengetahui pola candlestick bullish reversal (dimana pola candlestick ini bisa memprediksi adanya kenaikan harga) dan pola bearish reversal (dimana pola candlestick ini bisa memprediksi adanya penurunan harga)," lanjutnya.

Untuk mengetahui sinyal kripto akan naik, ada beberapa pola candlestick bullish reversal yang bisa investor pelajari, yaitu Bullish Hammer, Bullish Engulfing, Candle Morning Star, dan Three White Soldier.

Sementara, untuk mengetahui sinyal kripto akan turun, ada beberapa pola candlestick bearish reversal yang bisa investor pelajari, yaitu Three Black Crows, Hanging Man, Shooting Star, dan Bearish Harami.

Menurut Oscar, untuk memahami pola candlestick, memang dibutuhkan waktu yang tidak sebentar. Namun ia melihat, dengan belajar pola candlestick ini, investor bisa memahami betul bagaimana trading dan bisa saja menuai cuan. Indodax memiliki kanal edukasi online gratis bernama Indodax Academy yang memberikan edukasi seputar kripto dan blockchain dengan bahasan yang mendalam dan jelas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top