Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Marko Simic Akui PSIS Semarang Mengejutkan Persija

Foto : antarafoto

Pemain Persija, Riko Simanjuntak berduel dengan pemain PSIS Semarang.

A   A   A   Pengaturan Font

"PSIS sudah menunjukkan bahwa mereka mampu bersaing hanya dengan pemain lokal saat Piala Menpora 2021. Mereka membuktikan memiliki skuad yang kuat dan tak mudah melawan mereka," tutur Simic.

Sementara tentang hasil imbang kontra PSIS yang membuat Persija belum mencatatkan kemenangan pada Liga 1 2021-2022, Simic menyebut hal itu mengecewakan.

Akan tetapi, pesepak bola berusia 33 tahun tersebut tidak mau larut dalam penyelesan. Simic yakin Persija bisa bangkit.

Dia berkaca dari Liga 1 musim 2019 di mana ketika itu Persija berstatus juara musim sebelumnya sempat terseok-seok dari awal kompetisi.

Skuad Macan Kemayoran kala itu tak menang pada tiga laga awal secara beruntun dan bahkan pernah hanya mencicipi empat kemenangan dari 19 laga. Akan tetapi, semuanya pelan-pelan teratasi dan Persija yang hampir terjerumus ke zona degradasi mampu menduduki posisi ke-10 klasemen akhir pada 2019.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top